Travel Make-up Routine (Segar, Natural dan Tahan Lama)
Hai… Gw Arin
Kali ini gw mau berbagi tips dan trik make up travelling
tahan lama, yang memang hampir selalu gw pakai make up ini kalo travelling. Yuk
langsung aja to do point…
- Moisturizer
Pastikan wajah dibersihkan dulu
ya lalu pakailah moisturizer favorit kalian sebelum make up. Agar make up tidak
cakey dan wajah siap untuk di make up dengan hasil yang lebih flawless.
Biarkan hingga 3 menit yaitu
sampai moisturizer lo menyerap dengan baik di kulit wajah ya. Pemakaian
moisturizer juga dapat memudahkan blending dalam pemakaian foundation.
Bersihkan wajah
Pemakaian Moisturizer
- CC Foundation
Setelah moisturizer sudah dirasa
menyerap ke kulit wajah dengan baik, bisa segera lanjutkan pemakaian
foundation. Cari yang ber SPF ya, karena kita akan main panas-panasan. Kali ini gw pakai CC cream foundation dari Viva karena kita hanya
travelling, kalo pakai foundation takut berat aja make upnya. Cc cream ini lebih
ringan lagi dari foundation. Sebenernya kalo lo punya foundation yang memang
ringan, gak berasa lengket kalo main panas-panasan, it’s ok. Lo bisa pake itu
supaya yang punya bekas-bekas jerawat bisa lebih tercover. Fungsi foundation
ialah mengcover noda-noda wajah dan meratakan warna pada wajah. Jadi pastikan warna
foundation 1 tingkat lebih terang dari kulit wajah asli lo, atau minimal warna
foundationnya sama persis dengan warna kulit wajah lo masing-masing ya. Dengan warna 1 tingkat warna lebih terang di atas warna kulit kita, dia akan oksidasi lama-lama dan menyatu dengan warna kuli kita nantinya. Jadi gak akan blentang-blentong kalo uda berminyak atau berkeringat.
Dalam pemakaian foundation,
biasanya gw menggunakan brush foundation dulu, di tap-tap ya (ditekan), jangan
digeser. Supaya hasilnya lebih flawless. Setelah rata, gw baru tap-tap lagi
dengan beauty blender supaya lebih nempel lagi pada wajah.
Pengaplikasian dengan brush foundation
Pengaplikasian dengan beauty blender
- Bedak Tabur
Bedak tabur cukup penting untuk
set foundation kita gak kemana-mana. Biasanya menggunakan bedak tabur agar
hasilnya gak terlihat dempul. Pakailah juga dengan brush supaya lebih halus dan
tipis dedaknya. Ini akan membuat lebih flawless.
Kalo mau pake two way cake juga
boleh, tapi saran gw sebelumnya gak perlu lagi pakai foundation ya, supaya
hasilnya gak cakey. Karena formula si two way cake adalah gabungan dari
foundation dan bedak.
- Lip Balm
Jangan lupa pakai lip balm,
sambil make up menunggu sampai ke tahap pemakaian lip cream matte, biarkan lip
balm kita memoisturizer bibir kita dulu. Supaya saat pemakaian lip cream matte
gak akan buat bibir kita terkelupas.
Sebelum memakai lip balm
Setelah memakai lip balm
- Alis
Gambarlah alis pakai pensil alis dengan
cara meng arsir. Karena ini hanya untuk travelling routine, supaya terlihat
natural, cukup isi alis kita yang bolong-bolong aja sesuai bentuk aslinya.
Bingkai alis sesuai dengan aslinya
Gw
pakai pensil alis yang warna hitam nih, tips gw supaya gak kaya sinchan, gambar
bingkai terlebih dahulu menyesuaikan bentuk alis aslinya. Lalu diisi dengan
ngebland pakai belakang pensil alis. Untuk yang gak berhijab, bisa pakai warna
alis sesuai dengan warna rambutnya, supaya make up terlihat seimbang ya.
Isi alis dengan mengarsir menggunakan belakang pensil alis
- Eyeshadow
Pakai eyeshadow cukup dengan satu
warna untuk sehari-hari, agar tidak terlihat over. Pakai eyeshadow bewarna
mirip dengan warna kulit dan pilih yang ada glitter/shimmerynya supaya kelopak
mata terlihat segar natural.
Pemakaian eyeshadow pada kelopak mata
Jangan lupa pakaikan juga
eyeshadow dengan warna yang sama dengan sebelumnya, di under eye kita
juga, supaya terlihat seimbang make up matanya.
Pemakaian eyeshadow pada under eye
Setelah pemakaian eyeshadow
- Maskara
Jepitkan bulu mata, diamkan
minimal 10 detik, baru lah lepas penjepit bulu mata dilanjutkan pemakaian
Maskara.
Pakailah mascara diawali dengan
aplikator yang berbentuk cekung, lalu di aplikasikan dari akar bulu mata hingga
ujung bulu mata terluar.
Selanjutnya ditimpa lagi dengan
aplikator yang berbentuk cembung diaplikasikan kembali dari akar hingga ujung
bulumata terluar.
Jika ingin hasil yang lebih
cetar, lo bisa ko mengulangnya sampai 3 kali ya. Setiap lo ingin mengulang,
sebelumnya ditunggu kering dulu mascara tahap sebelumnya.
- Blush on
Pakai blush on supaya wajah gak
flat 1 warna aja. Blush on juga memberikan efek segar pada wajah. Pilih warna
blush on sesuai warna kulit lo ya.
- Kontur hidung
Buat yang punya hidup pesek kaya
gw, gw pasti gak lupa nge kontur tulang hidung gw. Garis kontur membuat efek
hidung lebih panjang dan tinggi dari aslinya.
- Lip Cream matte
Untuk lipstick yang awet biasanya
yang hasilnya matte finish. Jadi pakailah lip cream matte favorit kalian, pilih
warna nude dan merah untuk membuat gradasi warna bibir.
Pertama gw hapus dulu lip balm
yang ada di bibir gw dengan tissue.
Menghapus lip balm
Kedua gw pakai dulu lip cream
berwarna nude, tujuannya adalah mengcover warna bibir gw yang item menjadi
senada dengan kulit wajah.
Sebeleum pemakaian matte lip cream Nude
Setelah pemakaian matte lip cream Nude
Dilanjut pemakain lip cream berna
merah dan diaplikasikan didalam bibir saja. Tujuannya di ombre ialah agar bibir
gw yang tebal akan terlihat tipis efek dari pemakaian ombre lips tadi.
Pemakaian Matte lip cream Red di bagian dalam bibir
Meratakan ombre lips agar terlihat halus
Hasil ombre lips
- Setting spray
Tahap terakhir yang gak boleh
dilupakan ialah setting spray. Setting spray memang formulanya di desain khusus
untuk mengikat make up kita lebih tahan lama dan make up terlihat natural.
*Catatan:
a. jika sudah lebih dari 4-5 jam, tap-tap wajah ya pakai
paper oil, supaya minyak di wajah kita terangkat, dan make up terlihat seperti
baru lagi. Jangan pakai tissue ya,
karena make up kita bisa nempel pada tissue, lalu ikut keangkat juga
b. Pastikan bawa handsanitizer kemana-mana. Untuk
meminimalisir memegang wajah dengan tangan bandel kita yang lagi travelling,
itu pasti kotor. Bisa bikin jerawat juga, dan make up kurang flawless.
Make up setelah 3 jam (no filter)
Make up setelah 10 jam (no filter)
Nah itu tadi singkat padat tips dan trik make up travelling
yang segar natural dan tahan lama dari gw.
Semoga ini bermanfaat walaupun sedikit. Terima kasih buat lo
yang uda baca, jangan lupa dikomen y, di share juga boleh. Mau komen sharing
juga boleh banget loh. Terima kasih sekali lagi
Bye… bye…
aku kalo travel gitu males banget makeup sih XD btw thx for share kak
BalasHapuswww.isthiud.com
Make up juga bs melindungi kita dari polusi dan sinar uv A Uv B loh ka hehe...
Hapusmakasi juga ya uda baca dan komen
ih jadi pengen bikin postingan tutorial make up deh
BalasHapusbikin dong ka, pasti kaka lebih jago deh hehe
HapusMeski buat travelling, tahapannya lumayan panjang juga ya mbak :D
BalasHapus